Vechia--nama panggilan anak Franda baru saja merayakan ulang tahun pertamanya pada 29 April lalu. Di usia yang sudah menginjak satu tahun, Vechia tumbuh menjadi anak yang makin menggemaskan.
Dengan pipi chubby dan mata lebar, Vechia sering dibilang mirip boneka menggemaskan. Kehadiran foto Vechia di timeline Instagram selalu dirindukan netizen. Itulah mengapa Mommyasia rangkum 7 potret menggemaskan Vechia di bawah ini.
1. Gemesin dengan hoodie bear
Foto ini diunduh Samuel saat ia dan Vechia berlibur di Eropa. Dengan cuaca dingin yang tak menentu Franda memberikan hoodie pink berhias telinga beruang supaya putrinya merasa hangat. Memakai hoodie ini, Vechia makin menggemaskan mirip baby di Korea.
2. Vechia nggak sabar mau ulang tahun
Tak terasa Vechia sudah hampir berusia 1 tahun. Rupanya bukan cuma Franda saja yang nggak sabar melihat putrinya merayakan ulang tahun pertama. Vechia juga nggak sabar ingin segera tumbuh menjadi balita yang cantik.
“Cieee.. yang mau ulang tahun senyumnya manis amaattt? 😍” tulisnya di caption.
3. Manis dengan gaun putih
Vechia terlihat sangat manis dalam balutan dress berwarna putih dan rambut ekor kuda. Foto ini diambil saat usia Vechia tepat berusia satu tahun. Cake dengan hiasan nama Vechia membuat fotonya jadi semakin semarak.
4. Mata bulat mirip boneka
Aduh, siapa yang tahan dengan tatapan Vechia yang super cute ini? Pasti kalau Vechia minta sesuatu dengan tatapan ini moms tak akan segan untuk menurutinya. Pose ini juga mendapat pujian dari Sandra Dewi, lho. Sandra mengatakan jika Vechia benar-benar mirip boneka.
5. Pamer gigi dengan ekspresi favorit
Mengedipkan mata sambil memamerkan dua giginya yang baru tumbuh, kata Franda ini adalah salah satu ekspresi favorit Vechia saat ini. Ekspresi ini muncul saat Vechia exited melihat burung, anjing, dan kucing selama liburan di Eropa bersama Franda dan Samuel.
6. Happy 15 month!
Di usianya yang sudah menginjak 15 bulan, Vechia semakin mandiri. Franda mengungkapkan jika sekarang Vechia lebih suka jalan sendiri, menolak untuk digendong atau duduk di stroller. Ia juga lebih suka makan sendiri dan enggan untuk disuapin sang mama. Wah, kecil-kecil sudah mandiri ya!
“anak mama sayangg yang lagi sok gedeee bangett sekarang.. Maunya jalan ga mau digendong & duduk di stroller, maunya makan sendiri gamau disuapiinn 😆☺️ Love you to the moon and back” tulisnya di caption.
7. Bahagia bisa melihat dunia luar
Nah kalau ini Franda mengambil momen saat Vechia bahagia melihat hal-hal baru saat jalan-jalan di Eropa. “Ada yang happy & excited bangettt liat birdssss 🕊 Ga cuma liat birds, Vechia kaya excited banget di sini liat dunia luar hahaha.. biasanya sehari2 cuma liat mamanya ama mbak di rumah kayanya. Mungkin dia baru sadar ternyata banyak yg menarik di dunia ini” ungkap Franda.
Itulah ketujuh potret menggemaskan Vechia, putri pertama Samuel Zylgwyn dan Franda. Menggemaskan banget bukan, moms? Selain wajahnya yang menggemaskan, namanya yang unik juga ikut jadi sorotan netizen.