Lantaran pengalaman inilah, ia bisa mendeteksi melalui skrining 7 ciri utama autisme. Yuk, moms belajar dari Dian Sastro mengenali tanda-tanda autisme sejak dini pada anak supaya bisa memberikan penanganan yang sesuai dan si kecil kelak bisa kembali normal seperti anak Dian Sastro.
1. Anak autisme tidak memiliki ketertarikan untuk berteman
Umumnya anak dengan gejala autisme tidak memiliki ketertarikan dengan anak lain atau bersosialisasi dengan teman sebaya. Ciri ini Dian temui pada anaknya, Syailendra. Mulanya ia menganggap jika hal ini biasa dilakukan anak kecil pada umumnya karena ayahnya dikenal tidak memiliki banyak teman. Namun belakangan baru ia menyadari jika tingkah Syailendra ini termasuk ciri autisme.
2. Anak tidak menunjuk hal-hal yang disukai
Anak dengan autisme tidak menggunakan jari untuk menunjukkan rasa tertariknya pada suatu hal. Mereka menunjukkan ketertarikan dengan cara yang berbeda. Menurut Dian anaknya sering menarik tangannya kemudian mengajak ke lokasi benda yang diinginkan. Tak hanya itu, Syailendra juga sempat kesulitan melakukan kegiatan motorik seperti meniup lilin ulang tahun.
3. Tidak melakukan eye contact
Anak autisme cenderung tidak memiliki eye contact atau kontak mata ketika berbicara dengan orang lain. Saat masih bayi, moms bisa melihat bagaimana reaksi anak saat disusui. Biasanya ketika disusui bayi tidak menatap mata ibu, atau saat ditepuk-tepuk pipinya tidak bereaksi serta pandangan matanya hanya satu arah.
4. Tidak memahami instruksi
Dian menjelaskan bahwa ia termasuk orang tua yang sangat ambisius. Ia menyekolahkan anaknya saat usia 8 bulan. Dari sinilah ia bisa melihat jelas perbedaan perkembangan anaknya.
"Pada saat anak lain diikutkan kegiatan sama gurunya seperti games. Anak saya tuh enggak tertarik ikut kegiatan apa yang di-conduct sama gurunya kaya nyanyi atau apa, dia fokusnya lain sendiri," katanya.
5. Tidak bereaksi ketika namanya dipanggil
Ketika seorang anak namanya dipanggil, mereka umumnya akan bereaksi. Namun anak autis punya kecenderungan cuek. Mereka tetap diam meski sudah dipanggil seolah memiliki gangguan pendengaran.
6. Tidak mengikuti arahan
Anak dengan autisme cenderung tidak mengikuti arahan. Bila moms menunjuk pada mainan di sisi lain ruangan, mereka cenderung tidak akan melihat mainan tersebut. Dian juga mengatakan bila Syailendra kerap fokus dengan hal yang sama selama 3 jam. Jika sudah seperti ini, ia mengarahkannya untuk mencoba permainan lain.
7. Anak kerap bermain role playing
Apakah anak sering melakukan permainan sandiwara seperti pura-pura menelpon atau menyuapi boneka? Jika iya, bisa jadi si kecil memiliki gejala autisme. Karena anak dengan autisme cenderung bermain dengan cara yang tidak lazim.
Mengetahui gejala autisme pada anak sejak dini membantu anak mendapatkan penanganan yang tepat sehingga kelak ia bisa hidup dengan baik dan mandiri seperti anak Dian Sastro, Syailendra.