Pakaian Bayi

Mempersiapkan daftar perlengkapan bayi baru lahir lengkap memang bukan hal yang mudah. Banyak sekali yang harus dibeli, dan salah satunya adalah pakaian bayi. Terdiri dari apa sajakah pakaian bayi itu?

  • Popok kain. Memasukkan popok kain ke dalam daftar perlengkapan bayi baru lahir lengkap merupakan hal yang penting. Karena bayi baru lahir pasti akan buang air besar dan kecil lebih sering dibandingkan orang dewasa. Moms lebih disarankan untuk membeli popok kain dari pada popok sekali pakai. Ini bertujuan agar si kecil terhindar dari masalah ruam popok
  • Baju dan Celana Bayi. Siapkan baju panjang dan pendek ya, Moms. Jangan lupa pilih kain dari bahan katun agar bayi tidak kepanasan atau kedinginan saat mengenakannya. Lagipula, kain katun lebih baik dalam hal menyerap keringat.
  • Kaos dalam untuk bayi. Karena di dalam rahim bayi masih terbiasa dengan suhu yang hangat. Maka, memakaikan baju berlapis-lapis seperti kaos dalam itu sangat disarankan.
  • Topi. Topi bisa dipakai ketika bayi keluar ruangan. Hal ini bertujuan agar bayi tidak kepanasan ataupun kedinginan saat cuaca sedang tidak menentu.
  • Sarung tangan dan kaus kaki. Fungsinya sama seperti kaos dalam. Karena bayi baru lahir masih terbiasa dengan suhu yang hangat, maka sarung tangan dan kaos kaki bisa membuat tubuh bayi tetap terasa hangat. Selain itu, sarung tangan juga bisa mencegah agar kuku bayi tidak menggores kulit wajahnya. Moms juga bisa memilih sesuai warnanya, baik kelambu tersebut merupakan perlengkapan bayi perempuan ataupun laki-laki.
Pakaian Bayi
source: http://nakita.grid.id/read/0219310/moms-ini-7-perlengkapan-yang-wajib-dibeli-sebelum-bayi-lahir?page=all

Pakaian bayi memang harus masuk daftar perlengkapan bayi baru lahir dan jumlahnya juga harus dihitung ya, Moms. Jangan sampai karena senangnya berbelanja pakaian bayi, Moms terlalu banyak membelinya, sehingga nantinya jadi tidak terpakai. Kan mubadzir, Moms.

Perlengkapan mandi

Selain pakaian bayi, perlengkapan mandi juga harus masuk daftar perlengkapan bayi baru lahir dan jumlahnya ya, Moms. Apa saja perlengkapan mandi bayi yang harus Moms siapkan?
 

  • Bak mandi bayi. Pilih bak mandi bayi yang lebar dan pilih bahan yang aman ya, Moms.
  • Waslap. Karena kulit bayi baru lahir masih begitu lembut. Moms harus memandikannya dengan menggosokan waslap secara perlahan. 
  • Sabun bayi. Untuk yang satu ini, Moms pasti sudah tahu kan? Pilih sabun khusus untuk bayi ya, Moms. Merk apa saja boleh. Karena semua sabun bayi diformulasikan khusus untuk menjaga kulit bayi yang masih lembut dari iritasi.
  • Handuk. Moms, pilih handuk dari bahan yang lembut ya. Ini akan membuat bayi tetap merasa nyaman setelah dimandikan.
  • Minyak telon dan Bedak Bayi. Minyak telon bisa membantu menghangatkan bayi sehabis mandi dan melindunginya dari gigitan nyamuk. Sementara, bedak bayi dapat membantu menjaga kelembutan kulitnya.
Perlengkapan mandi
source: https://babyluna.id/
baca juga

Perlengkapan Tidur

Wah, kalau yang satu ini tentu Moms harus benar-benar mempersiapkannya dengan baik. Karena kualitas tidur bayi akan mempengaruhi pertumbuhannya. Lalu apa saja yang disiapkan?

  • Perlak, agar tempat tidur bayi tidak basah jika bayi ngompol saat tidur
  • Kain bedong, membedong bayi bertujuan agar bayi tetap merasa hangat seperti dalam kandungan.
  • Kelambu, agar bebas dari gigitan nyamuk, Moms bisa memilih beberapa model kelambu yang ada dipasaran. Pilih kelambu dengan bahan yang lembut ya, Moms.
Perlengkapan Tidur
source: http://www.katalogibu.com/perlengkapan-bayi/4-perlengkapan-tidur-bayi-baru-lahir.html

Itu tadi, daftar perlengkapan bayi baru lahir yang harus segera disiapkan ya, Moms. Cek sekali lagi mungkin ada perlengkapan yang belum masuk daftar. Selamat berbelanja, Moms.