Buah Cempedak
 

Mirip Durian, Bolehkah Ibu Hamil Makan Buah Cempedak?
source: http://www.jamtraveltour.com/


Buah cempedak adalah satu jenis yang memiliki kulit tebal dan berduri seperti buah durian dan nangka. Jika dibelah, tekstur daging yang halus dan lunak sekilas mirip dengan nangka, tetapi cempedak mempunyai rasa yang berbeda. Di sisi lain, cempedak juga memiliki aroma menyengat yang sangat tajam seperti durian. Rasanya pun sangat manis dan enak.
 


Buah Cempedak Untuk Ibu Hamil, Amankah?
 

Mirip Durian, Bolehkah Ibu Hamil Makan Buah Cempedak?
source: https://commons.wikimedia.org/


Rasanya yang manis memang membuat buah cempedak disukai banyak orang, termasuk para ibu-ibu yang sedang hamil. Sayangnya, banyak rumor yang mengatakan bahwa buah ini tidak boleh dikonsumsi oleh ibu hamil, benarkah? Faktanya, asupan buah cempedak tidak berbahaya jika dikonsumsi dalam jumlah yang wajar. Satu hal yang harus Mommy waspadai adalah kandungan alkohol di dalamnya. Pasalnya, jika Mommy mengonsumsi cempedak terlalu banyak, tubuh Mommy akan terasa panas hingga memicu timbulnya rasa mulas. Tentu kondisi ini sangat berisiko bagi ibu hamil.
 

baca juga


Tips Mengonsumsi Cempedak
 

Mirip Durian, Bolehkah Ibu Hamil Makan Buah Cempedak?
source: https://www.pastisania.com/


Memasuki musim cempedak, para penggemar cempedak tentu akan bebas mengonsumsi buah manis yang satu ini. Namun, pastikan untuk tetap menjaga asupannya agar tidak berlebihan. Waspadai juga asupan buah cempedak pada orang-orang diabetes mengingat buah ini memiliki kandungan gula yang cukup tinggi.
 


Buah Cempedak Kalimantan
 

Mirip Durian, Bolehkah Ibu Hamil Makan Buah Cempedak?
source: https://resep82.blogspot.com/


Nah, buat Mommy yang penasaran dengan rekomendasi buah cempedak yang enak, cobalah untuk mencicipi buah cempedak asal Kalimantan. Di sana, buah cempedak diolah untuk beragam sajian masakan. Bahkan, bijinya pun dapat dimakan dengan cara digoreng atau dibakar. Penasaran, kan?
 

baca juga


Harga Buah Cempedak
 

Mirip Durian, Bolehkah Ibu Hamil Makan Buah Cempedak?
source: https://rumahtanaman.com/


Terakhir, kalau Mommy ingin membeli buah cempedak, Mommy tidak lagi perlu pergi ke pasar untuk mencarinya. Cobalah untuk memesannya secara online di e-commerce kepercayaan Mommy. Untuk 2 kilogram buah cempedak biasanya dijual seharga 85 ribu rupiah. Cukup terjangkau, bukan?